Patofisiologi dan Pathway Ca Colon atau Kanker Kolonrektal
Sekolahstikes.com
pada artikel kali ini sekolah stikes akan membagikan pathway dan patofisiologi
ca colon. Ca colon atau kanker colorektal adalah suatu bentuk keganasan dari
massa yang abnormal jaringan atau neoplasma yang muncul di jaringan epitel dari
kolon.
Kanker
kolorektal ditemukan di kolon atau usus besar dan rektum yaitu istilah bagian
dari organ terkahir dari usus besar.
Fungsi
utama kolon adalah absorbsi atau menyerap air dari veses. Menurut anatomi kolon
atau usus besar dibagi menjadi 5 bagian yaitu
Colon ascending, colon descending, colon transverse, colon sigmoid dan
berakhir pada rektum.
Patofisiologi dan Pathway Ca Colon atau Kanker Kolonrektal
Berdasarkan
penyebab ca colorektal atau Kanker Kolon menurut (Soebachman, 2011) terdapat
beberapa faktor yang mempengaruhi kanker kolorektal antara lain sebagai
berikut.
Resiko
terkena penyakit kanker kolorektal dengan bertambahnya usia dan kebanyakan
penderita ca colon berkisar usia antara 60 – 70 tahun.
Riwayat
penyakit. seseorang dengan riwayat penyakit kanker atau polip kolorektal lebih
beresiko terkena kanker kolorektal, begitu juga penyakit ini disebabkan oleh
genetik atau faktor keturunan.
Radang
usus. Biasanya kolorektal beresiko tinggi menyerang penderita kolitis ulseratif
Selain
diatas gaya hidup juga seperti kurang olahraga, kurang asupan serat dan buah
buahan, konsumsi minuman berarkohol meningkatkan resiko terkana kanker
kolorektal.
Beberapa
tanda dan gejala ca colon yang dapat muncul antara lain
1.
Diare atau konstipasi.
2.
Bab yang terasa tidak tuntas.
3.
Terdapat darah pada tinja.
4.
Mual, muntah
5.
Perut terasa nyeri, kram atau kembung.
6.
Serta berat badan turun tanpa sebab yang jelas
Pathway Kanker Kolorektal
Patofisiologi Kanker Kolrektal atau Ca Colon
Umumnya kanker kolorektal adalah
adenokarsinoma yang berkembang dari polip adenoma. Insiden tumor dari kolon
kanan meningkat, meskipun umumnya masih terjadi di rektum dan kolon sigmoid.
Pertumbuhan tumor secara tipikal tidak terdeteksi, menimbulkan beberapa gejala.
Pada saat timbul gejala, penyakit mungkin sudah menyebar ke dalam lapisan lebih
dalam dari jaringan usus dan organ-organ yang berdekatan. Kanker kolorektal
menyebar dengan perluasan langsung ke sekeliling permukaan usus, submukosa dan
dinding luar usus. Struktur yang berdekatan seperti hepar, kurvatura mayor,
lambung, duodenum, usus halus, pankreas, limpa, saluran genitourinari dan
dinding abdomen juga dapat dikenai oleh perluasan. Metastase ke kelenjar getah
bening regional sering berasal dari penyebaran tumor. Tanda ini tidak selalu
terjadi, bisa saja kelenjar yang jauh sudah dikenai namun kelenjar regional
masih normal (Way, 1994). Sel-sel kanker dari tumor primer dapat juga menyebar
melalui sistem limpatik atau sistem sirkulasi ke area sekunder seperti hepar,
paru-paru, otak, tulang dan ginjal.
Awalnya
sebagai nodul, kanker usus sering tanpa gejala hingga tahap lanjut karena pola
pertumbuhan lamban, 5 sampai 15 tahun sebelum muncul gejala (Way, 1994).
Manifestasi tergantung pada lokasi, tipe dan perluasan serta komplikasi.
Perdarahan sering sebagai manifestasi yang membawa pasien datang berobat.
Gejala awal yang lain sering terjadi perubahan kebiasaan buang air besar, diare
atau konstipasi. Karekteristik lanjut adalah nyeri, anoreksia dan kehilangan
berat badan. Mungkin dapat teraba massa di abdomen atau rektum. Biasanya pasien
tampak anemis akibat dari perdarahan.
Prognosis
kanker kolorektal tergantung pada stadium penyakit saat terdeteksi dan
penanganannya. Sebanyak 75 % pasien kanker kolorektal mampu bertahan hidup
selama 5 tahun. Daya tahan hidup buruk / lebih rendah pada usia dewasa tua
(Hazzard et al., 1994).
Komplikasi
primer dihubungkan dengan kanker kolorektal : (1) obstruksi usus diikuti dengan
penyempitan lumen akibat lesi; (2) perforasi dari dinding usus oleh tumor,
diikuti kontaminasi dari rongga peritoneal oleh isi usus; (3) perluasan
langsung tumor ke organ-organ yang berdekatan.
Download Pathway ca colon atau Kanker Kolorektal Format Word .Docx bisa diedit
Demikian
postingan mengenai pathway dan patofisiologi ca colon atau Kanker Kolorektal.
Bagi teman teman yang membutuhkan pathway kanker colorektal , atau soft copy
dalam bentuk word bisa langsung mendownload link disini Pathway ca colon atauKanker Kolorektal
DONASI VIA PAYPAL
Bantu berikan donasi jika artikelnya dirasa bermanfaat. Donasi akan digunakan untuk memperpanjang domain https://www.sekolahstikes.my.id/. Terima kasih.
Postingan Lebih Baru
Postingan Lebih Baru
Postingan Lama
Postingan Lama